John Deere Asia Volunteerism bekerja sama dengan PT Wahana Inti Selaras serta Yayasan Mercy Corps Indonesia meluncurkan program Promoting Organizations that Work to Empower Rice Farmers (POWER) di Dusun Sendayan, Desa Securai Selatan, Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Selasa (2/7). Program POWER ini didesain untuk pengembangan kesejahteraan petani skala kecil dengan cara memperkuat kelembagaan kelompok tani agar mandiri secara ekonomi. Selain itu, pihak Power John Deere memberikan praktek dilapangan yaitu cara menanam bibit padi yang benar serta bajak sawah.
"Kehadiran Power John Deere disini untuk bersosialisasi kepada petani tentang bagaimana cara meningkatkan hasil gabah padi serta pemakaian produk insektisida yang benar,” ujar Rajer Panjaitan, Ketua Kelompok Tani Bersama.
Selain dari PT Wahana Inti Selaras, acara ini juga diikuti oleh berbagai dealer dan perusahaan John Deere, seperti dari negara Amerika, India, Thailand dan Malaysia. "John Deere sudah memulai program ini dari 2015 di Indonesia. Sudah 8.000 petani yang kami bantu dan produksi pertanian mereka meningkat 16 persen", ungkap Jason Brantley, perwakilan dari John Deere.
"Awalnya tiga provinsi. Saat ini kita melebarkan sayap di enam provinsi di Indonesia untuk bisa membantu 20.000 petani di Indonesia dan membantu mereka meningkatkan hasil pertanian. Saya merasa sangat terhormat bisa membantu masyarakat di sini selama dua tahun ke depan," ujarnya.
Menurut Perwakilan Mercy Corps Indonesia, Ade Soekadis, Program POWER ini bertujuan ingin meningkatkan pendapatan dari petani, melalui peningkatan produktivitas petani. "Program ini tidak akan berhasil tanpa kerjasama bapak-bapak semua, terutama masyarakat sekitar di desa ini. Program Power ini kami lakukan di enam provinsi, Sumut, Lampung, Jabar, Jatim, NTB, dan Sulsel. Harapan kami acara ini berdampak positif dan membantu para petani desa," katanya.
Berita lainnya:
https://prosumut.com/2019/07/02/wisatawan-asing-tanam-padi-di-langkat/
https://sumut.antaranews.com/berita/227809/mahasiswa-polbangtan-tanam-padi-bersama-bule