Pada tanggal 3-4 November 2021, DPIU IPDMIP DINAS TPHPKP Kabupaten Soppeng bersama dengan PT Wahana Inti Selaras (Wisel) melaksanakan Kegiatan Event (Demo). Demo dengan menggunakan unit traktor John Deere 3036E ini di adakan selama dua hari di 4 (empat) desa, yaitu Desa limpomajang kec. Marioriawa, Desa Donridonri kec. Donridonri, Desa ganra kec. Ganra, Desa maccile kec. Lalabata. Kegiatan dengan menggandeng Wisel ini didasari oleh Dinas TPHPKP Kabupaten Soppeng melihat bahwa dibeberapa pertanian masih menggunakan tenaga manual sehingga kurang efisien dan efektif.
IPDMIP adalah singkatan dari Integrated Participatory Development and Management Irrigation Project, yang merupakan suatu kegiatan yang terintegrasi antara beperapa intansi pemerintah, mulai dari Pusat, Provinsi dan Kabupaten. Instansi yang terkait tersebut adalah Bappenas, Kementerian PUPR dan Kementerian Pertanian. Kegiatan ini di laksanakan oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP). Dengan adanya kegiatan ini, pemerintah berharap dapat mendorong minat dan kemauan petani khususnya di kabupaten Soppeng, untuk mengadopsi mekanisasi dan menerapkannya diuasaha taninya. Melalui demonstrasi ini, petani diperlihatkan bagaimana cara mengoperasikan suatu alat/mesin pertanian yang sekaligus akan menunjukan kepada efisensi dan efektifitas suatu alat/mesin dalam mengerjakan untuk memaksimalkan pekerjaan.